Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penjelasan Skill Luo Yi,Item Serta Tips Trik Menggunakannya

 

Luo Yi dulu pada awal rilis itu lagi serem-seremnya karena kemampuannya untuk mengobrak-abrik formasi lawan menggunakan skill-skillnya.Namun,karena hero ini sudah dinerf,penggunanya sudah jarang sekarang paling untuk mage support paling banyak sekarang kalau nggak Pharsa ya Lunox.Namun sebenarnya hero ini enak lho kalau kalian bisa mainnya

Oke,langsung saja perkenalan heronya hero ini adalah Luo Yi.Luo Yi adalah hero mage dengan speciality Support/Crowd control.Dari speciality nya saja sudah kelihatan kalau Luo Yi hanya bisa dijadikan hero support untuk mengcover midlaner dan membantu untuk rotasi ke top/bot lane

Langsung saja ke perkenalan skill-skillnya


Pasifnya namanya Duality.Skill-skill Luo Yi menghasilkan mark berlawanan dari Yin dan Yang.Contohnya kalau kita ngeskill dan musuhnya terkena mark Yin maka skill selanjutnya akan memberikan mark Yang begitu juga sebaliknya

 Yin-Yang Reaction yaitu ketika dua pemilik mark Yin dan Yang berdekatan maka mereka akan saling ketarik ke pusatnya dan terkena efek stun selama 1 detik

Yin-Yang Reaction


Skill 1 nya namanya Dispersion Luo Yi bakal ngelarin semacam energi Yin/Yang.Yang terkena hit pertama akan terdispersi ke area di sekitarnya dan memberikan mark Yin/Yang ke pada hero musuh

Kalau skill ini kena ke hero lawan yang sama berturut-turut maka Luo Yi akan mendapatkan shield dan tambahan movement speed (Ini bisa di stack efeknya sampai 3 kali)



Luo Yi memperoleh 1 stack Dispersion setiap kali Yin-Yang Reaction terjadi


Skill 2 nya namanya Rotation Luo Yi bakal manggil area berisi Yin/Yang yang berada di area ini akan terkena damage kontinu dan mark Yin/Yang 


Ultimatenya namanya Diversion Luo Yi bakal manggil lingkaran yang bisa digunakan oleh Luo Yi dan rekan satu timnya untuk teleport ke daerah yang diinginkan



Spell nya sih mungkin Flicker saja untuk main safety karena Luo Yi tidak punya mekanisme kabur yang optimal 

Untuk emblem mungkin emblem mage yang Magic Worship supaya sinergi dengan skill 1 dan skill 2 nya ada efek bakar-bakarannya.Untuk talentnya penuhin Movement Speed dan Magic PEN nya jadi urutannya kanan-kiri-tengah

Untuk buildnya sih tergantung sikon yang penting sepatunya pakai sepatu mana saja karena Luo Yi itu support jadi tidak mungkin dikasih buff jadi butuh sepatu mana biar tidak boros mananya

Glowing Wand wajib sih karena skill-skill Luo Yi bersifat dps jadi butuh yang namanya Glowing Wand untuk memaksimalkan efek bakar-bakarannya

Holy Crystal juga boleh supaya sekali combo musuh sekarat atau bisa langsung tewas

Ini dia sedikit tips dan trik untuk memainkan Luo Yi 

  • Usahain jangan ngebuang-buang skill di jungle jadi kurangin farming kalau main Luo Yi kalian fokus saja untuk rotasi bantuin temen2 kalian 
  • Cari level 2 dulu lalu mulai rotasi 
  • Pastikan mark skill 1 dan skill 2 beda untuk memicu efek Yin-Yang Reaction sesering mungkin
  • Combonya adalah kalian bisa lempar skill 1 lalu skill 2 itu udah jaminan musuh ketarik dan dapat stack skill 1 pula (Kalau kena)
  • Kalau musuhnya banyak,habis skill 1 dan 2 kalian langsung saja spam skill 1 tenang aja skill 1 kalian gak bakal abis stack nya kalau kena terus 
  • Untuk ultinya kalian bisa manfaatkan sebaik mungkin contohnya ngedefend turret,mau ngegank dll
  • Kalau kalian dikejar musuh yang sendiri,kalian spam skill 1 saja nanti movement speed kita bakal tambah kenceng dan kita dapat shield juga
  • Jaga posisi karena Luo Yi ini rawan keculik karena gak punya skill kabur dia


Post a Comment for "Penjelasan Skill Luo Yi,Item Serta Tips Trik Menggunakannya"