Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Menampilkan Output di Java


Menampilkan Output bisa di bilang merupakan salah satu dasar yang paling penting di java.Karena tentu saja di program apapun yang ada outputnya harus kita tampilkan supaya kita bisa tahu apa outputnya.Tidak hanya itu saja kalau kita ingin menampilkan sesuatu di compiler run tentu kita membutuhkan method untuk menampilkan karakter.Untuk di java sendiri kita bisa menggunakan 3 macam method untuk menampilkan karakter yaitu System.out.print,System.out.println, dan System.out.printf

1) System.out.print

Untuk menampilkan karakter di dalam kurung kemudian kursor akan berada di samping karakter tersebut.Untuk lebih jelas lihat contoh di bawah


menggunakan system.out.print

contoh system.out.print

lihat lah "Yang" tercetak di samping "Apa" dan juga BUILD SUCCESSFUL juga tercetak di samping "Yang"jadi System.out.print ini untuk mencetak karakter di samping karakter yang sudah ada

2) System.out.println

Untuk menampilkan karakter menggunakan baris baru.Jadi,kalau ada karakter yang tercetak menggunakan method ini maka karakter tersebut akan ada di baris yang baru

menggunakan system.out.println

contoh system.out.println
Karena lebih tertata rapi jadinya System.out.println ini lebih sering digunakan daripada System.out.print

3) System.out.printf

Digunakan untuk menampilkan karakter menggunakan format yang kita tentukan sendiri lihat contoh berikut 

menggunakan system.out.printf

contoh system.out.printf
kita menggunakan %s untuk string nya sedangkan %n untuk baris baru oh ya ini daftar karakter untuk printf di Java


s String
b Boolean
c Char
d Integer (Short,Byte,Long juga berlaku)
f Float dan Double
t Waktu           
n baris baru

Mungkin untuk lebih jelas cara memakai printf ini akan saya buatkan postingan khusus karena memang printf ini agak susah digunakan bagi yang baru belajar java jadi di tunggu saja ya

Baca juga : Macam Tipe Data Primitif di Java

Kesimpulan :
System.out.print kita gunakan kalau kita tidak ingin ada baris baru
System.out.println kita gunakan kalau kita ingin ada baris baru
System.out.printf kalau kita ingin ada format tertentu dalam karakter yang kita cetak


Post a Comment for "Cara Menampilkan Output di Java"