Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Belajar Mengenal LinkedList Pada Java


Linked List. Mungkin dari nama saja sudah kelihatan kalau LinkedList ini adalah list yang elemennya saling terhubung menggunakan pointer.Setiap elemen pada LinkedList menghubungkan dengan pointer terhadap elemen berikutnya di dalam List

Pengenalan Linked List

Setiap elemen pada Linked List disebut Node. Setiap Node pada Linked List mengandung 2 item yaitu nilai elemen dan Pointer untuk Node berikutnya dalam LinkedList

pengenalan linked list


Head hanya berisi point ke node pertama sedangkan node terakhir point ke null karena memang tidak ada elemen lagi setelah itu.Yang dilustrasikan adalah singly linked list. Sedangkan doubly linked list mengandung tiga bagian yaitu 1) Pointer menuju node sebelumnya, 2) Nilai elemen 3) Pointer menuju node berikutnya

Operasi-Operasi Pada LinkedList

Operasi untuk LinkedList mungkin hampir sama dengan ArrayList karena sama-sama mengimplementasikan interface List

Untuk menggunakan LinkedList, silahkan impor class nya dengan menulis import java.util.LinkedList;

1) Cara Membuat LinkedList



LinkedList<String> list = new LinkedList<>();

2) Menambahkan Elemen Pada LinkedList

Kita boleh memberikan nilai duplikat dan semuanya akan tetap ditampilkan.Untuk menambahkan elemen kita menggunakan method add().

addFirst() untuk menambahkan elemen ke posisi pertama dan addLast() untuk menambahkan elemen ke posisi terakhir

add(indeks, elemen) untuk menambahkan elemen ke indeks tertentu

`
menambah elemen linkedlist

3) Menghapus Elemen dari LinkedList

method remove(namaelemen) untuk menghapus elemen 
remove(indeks) untuk menghapus elemen pada indeks tertentu
removeFirst() untuk menghapus elemen pertama pada LinkedList
removeLast() untuk menghapus elemen terakhir pada LinkedList

menghapus elemen linkedlist
4) Menambahkan Semua Elemen dari List lain

method.addAll(listlain) untuk menambahkan semua elemen dari list lain 

method addAll(indeks, listlain) kalau kita ingin menambahkannya mulai dari indeks tertentu


 5) Menghapus Semua Elemen LinkedList

Method clear() untuk menghapus semua elemen pada LinkedList

6) Mengcopy semua Elemen LinkedList

Method clone() untuk mengcopy semua elemen pada LinkedList

clone elemen linkedlist
7) Mengecek Elemen Ada atau Tidak

Method contains(elemen) untuk mengecek adanya suatu elemen atau tidak.mengembalikan true jika elemen ada dan false jika elemen tidak ada

mengecek elemen linkedlist

8) Mengakses Elemen di LinkedList

method get(indeks) untuk mengakses elemen pada indeks tertentu
method getFirst() untuk mengakses elemen pertama
method getLast() untuk mengakses elemen terakhir

9) Mengecek Ada di Indeks berapa suatu Elemen

method IndexOf(elemen) untuk mengecek indeks dari suatu elemen (hanya saat kejadian pertama)
method LastIndexOf(elemen) hampir sama hanya saja ini mengembalikan indeks terakhir dari suatu elemen karena terkadang kita menambah, menghapus elemen sehingga indeks seringkali berubah-ubah

mengecek indeks linkedlist

10) Menghapus dan Mengembalikan Elemen Pertama

method poll() untuk menghapus dan mengembalikan elemen pertama dari suatu list

11) Mengganti Elemen Pada Indeks Tertentu

method set(indeks,elemenbaru) untuk mengganti elemen pada indeks tertentu dengan nilai yang baru

12) Menemukan Panjang LinkedList

method size untuk mengembalikan panjang dari LinkedList

Perbedaan Dengan ArrayList

1) ArrayList menggunakan array untuk menyimpan data sedangkan LinkedList menggunakan hubungan node seperti yang saya jelaskan tadi

2) Untuk pencarian data, lebih cepat menggunakan ArrayList karena ArrayList menggunakan Array jadi tinggal mencari di indeksnya saja

3) Untuk manipulasi data seperti menambah, menghapus lebih cepat menggunakan LinkedList karena linked list menggunakan node jadi tidak ada bit yang berubah di memori

4)ArrayList lebih baik untuk menyimpan dan mengakses data

5) LinkedList lebih baik untuk manipulasi data

Mungkin itu saja LinkedList pada pemrograman java. Kalau ada tambahan, silahkan komen di kolom komentar terima kasih


Post a Comment for "Belajar Mengenal LinkedList Pada Java"